TROBOS.CO | YOGYAKARTA – Prestasi membanggakan ditorehkan Raihan Ihsan Pradana, siswa kelas XII SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta (SMA Muhi). Dia berhasil meraih medali perak bidang Kimia pada Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) 2025 setelah melalui seleksi ketat tingkat nasional. Kepastian kemenangan ini diperkuat dengan Surat Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI Nomor 9521 Tahun 2025.
OMI 2025 yang berlangsung di Tangerang, Banten pada 10–14 November 2025, merupakan ajang kompetisi akademik bergengsi yang diikuti ribuan peserta terbaik dari seluruh Indonesia. Meski berlabel “madrasah”, OMI terbuka bagi sekolah umum melalui jalur kemitraan dan seleksi daerah.
Raihan tampil gemilang setelah melewati serangkaian ujian teori, eksperimen, dan presentasi ilmiah. Prestasinya diawali dengan keberhasilannya meraih skor tertinggi pada Babak Penyisihan Daerah yang diselenggarakan Kanwil Kemenag DIY, sebelum akhirnya melaju dan bersaing di tingkat nasional.
Kepala SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta, Drs. H. Herynugroho, M.Pd., menyampaikan kebanggaan dan apresiasi setinggi-tingginya. “Prestasi Raihan adalah bukti nyata komitmen SMA Muhi dalam meningkatkan kualitas akademik dan membina generasi muda berprestasi,” ujarnya.
Herynugroho menegaskan, pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras, ketekunan, serta dukungan lingkungan sekolah yang konsisten menghadirkan pendidikan terbaik. “Kami berkomitmen memperluas program pembinaan olimpiade dan meningkatkan kualitas proses belajar mengajar,” tambahnya.
Raihan Ihsan Pradana mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Allah SWT, orang tua, guru pembimbing, dan seluruh pihak SMA Muhi. “Ini bukan hanya prestasi saya, tapi hasil doa dan dukungan semua pihak,” ucapnya.
Dalam wawancaranya, Raihan juga menyentuh makna syukur berdasarkan tafsir Al-Qur’an. “Syukur bukan hanya ucapan, tetapi juga usaha memanfaatkan nikmat akal dan kesempatan belajar. Dalam Al-Qur’an banyak ayat yang mendorong kita untuk berpikir dan meneliti,” tutur siswa yang mengutip prinsip Al-Qur’an tentang pentingnya memanfaatkan akal sebagai bentuk syukur.
Prestasi Raihan semakin menegaskan reputasi SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta sebagai sekolah unggulan yang aktif mencetak siswa berprestasi di tingkat nasional. Capaian ini menjadi motivasi baru bagi seluruh warga sekolah untuk terus menguatkan budaya akademik yang kompetitif, religius, dan berkarakter.
Penanggung jawab berita: Yusron Ardi Darmawan, M.Pd.




