TROBOS.CO | Jakarta – Siapa sosok di balik semangat lahirnya para ahli buah dari Akademi Buah Nusantara (ABN) yang berdiri di Jombang, Jawa Timur? Dia adalah Prof. Dr. Mohammad Reza Tirtawinata, pakar hortikultura terkemuka yang dikenal luas sebagai Tokoh Durian Nusantara.
“Lewat ABN kami ingin melahirkan ahli buah madya, sebagai kader muda yang menguasai buah,” tegas Prof. Reza dalam dialog bersama media di Bogor (1/11).
Sebagai ahli hortikultura, Prof. Reza dikenal karena dedikasinya memajukan sektor buah-buahan Indonesia. Ia memiliki keahlian mendalam dalam budidaya dan pengembangan buah tropis, terutama durian. Tidak hanya itu, Prof. Reza kerap memberikan penilaian ahli terhadap potensi varietas durian lokal, seperti Durian Bido Wonosalam, agar mampu bersaing di pasar nasional maupun internasional.
Ketua Dewan Pendiri ABN, Yusron Aminulloh, mengungkapkan bahwa Prof. Reza merupakan salah satu tokoh kunci di balik pendirian Akademi Buah Nusantara.
“Beliau berperan penting menggagas berdirinya ABN, lembaga pendidikan yang bertujuan mencetak petani muda profesional dan ahli madya di bidang perbuahan Indonesia,” ujarnya.
Menurut Prof. Reza, ABN hadir sebagai solusi atas minimnya tenaga terampil di sektor buah-buahan, yang selama ini menjadi salah satu penyebab rendahnya kualitas dan daya saing buah lokal.
“Melalui ABN, kami mendorong pendidikan vokasi berbasis praktik — 70% praktik dan 30% teori. Mahasiswa akan belajar langsung di kebun, pasar, dan laboratorium alam,” tegas Prof. Reza, yang sebelumnya ikut membangun Kebun Buah Mekarsari, Bogor, selama lebih dari 20 tahun.
(Redaktur TROBOS.CO)






